Penyebab wajah kusam
Wajah yang kusam tentu sangat mengganggu Pada penampilan. Alhasil anda akan terlihat tua dari umur sebenarnya, terlihat lelah dan tidak bercahaya. Namun, tidak perlu Anda pikirkan dikarenakan,ada banyak cara mengatasi wajah yang kusam tersebut.
Namun, sebelumnya Anda mesti tahu dulu apa saja hal yang menjadikan kulit menjadi kusam dan tidak bercahaya.
Apa Saja Hal Yang Menjadi Penyebab Wajah Kusam Dan Kering?
Wajah kusam Iyalah keadaan kulit yang terlihat dan atau ditandai kurangnya kesegaran pada wajah. Dan cenderung terlihat lelah dan tidak bersemangat dalam beraktivitas.
Dan Berikut Beberapa Penyebab Wajah Kusam Yang Harus Anda Ketahui Sekarang Juga!
Penyebab Wajah Kusam Akibat Stress
Stress merupakan salah satu faktor terbanyak penyebab wajah kusam. Memang betul adanya, karena orang yang stress terlihat memiliki wajah yang tidak bercahaya kering dan kusam.
Oleh sebab itu, penting sekali untuk mengelola stress yang berkepanjangan guna memiliki kesehatan tubuh yang terjaga.
Pastikan anda memiliki waktu luang untuk menyegarkan pikiran dari kesibukan kerjaan ataupun tekanan dalam keluarga.
- Merokok
Banyak sekali efek samping yang ditimbulkan dari kebiasaan merokok., sebut saja serangan jantung hipertensi, kanker, serta impotensi. Namun ternyata, kata-kata kebiasaan merokok juga dapat membuat wajah menjadi kusam dan kering.
Kandungan yang ada di dalam rokok dapat mengakibatkan struktur kulit menjadi rusak. Ditambah lagi asap rokok yang dapat merusak kolagen. Seperti yang anda ketahui, kalau collagen itu merupakan hal penting dalam mempertahankan kesehatan kulit tubuh terutama di bagian wajah. Dan jika merokok tersebut tidak segera Anda hentikan, maka jangan harap anda memiliki wajah yang cerah dan bercahaya.
- Tidak Cuci Muka Sebelum Tidur
Kebiasaan ini mungkin dianggap hal yang sepele, padahal sebenarnya hal ini merupakan salah satu faktor penyebab muka kusam.
Apalagi jika sebelumnya Anda memakai make up yang tebal, maka sudah pasti akan menyebabkan penumpukan kotoran di permukaan kulit dan juga dapat menyumbat pori-pori kulit.
- Kurang Waktu Tidur
Anda tentunya sering melihat seseorang ataupun teman yang memiliki jam tidur rendah dengan alasan kesibukan yang begitu padat. Dan Coba anda perhatikan Bagaimana bentuk raut muka nya apakah bercahaya? Ya, orang yang yang memiliki kebiasaan tidur kurang dari 5 jam dalam sehari jantung memiliki muka yang kusam dan bahkan sangat tidak enak untuk dilihat. Karena idealnya manusia itu tidur minimal 8 jam dalam satu hari.
Selain tidak baik untuk kesehatan, kurang tidur menjadi penyebab utama kulit kusam berminyak, dan tidak bercahaya.
Jadi, demi kesehatan tubuh dan juga wajah, sebaiknya dimulai dari sekarang ubah kebiasaan tidur larut malam meskipun keadaan ataupun kerjaan sedang menumpuk.
Karena kesehatan tetap yang utama dibanding segalanya.
- Jarang Memakai Pelembab Wajah
Bagi Anda yang memiliki aktivitas rutin di luar rumah dan sering terkena sinar matahari langsung sebaiknya menggunakan pelembab dulu di wajah.
Jika kulit sering terkena sinar matahari secara langsung dan terus menerus maka, kulit akan kehilangan kelembabannya. Terlihat kering dan dan juga terlihat tua melebihi umur yang sebenarnya.
- Kekurangan Asupan Cairan
Terbiasa minum seadanya dan kurang dari 2 liter dalam sehari juga dapat menjadi penyebab muka kusam. Yang pada akhirnya kulit tubuh jadi kering dan dan kurang bercahaya. Selain itu, itu kekurangan cairan dalam tubuh juga dapat membuat bagian bawah mata menjadi hitam atau yang disebut dengan mata panda.
Itu sebabnya cairan dalam tubuh mesti terpenuhi guna menjaga kesehatan tubuh dan bagian muka bebas dari kusam.
- Sel Kulit Mati Yang Menumpuk
Selain dari kebiasaan yang mungkin anda tidak sadari, ternyata muka kusam juga diakibatkan oleh penumpukan sel kulit mati. Yang pada dasarnya sel kulit mati secara alami akan mengelupas guna
meregenerasi sel yang baru. Proses regenarasi tersebut biasanya memakan waktu itu 28 hari atau kau lebih.
Dan yang menjadi penyebab muka kusam tersebut karena kan sel kulit mati itu itu tidak terkelupas semuanya. Yang pada akhirnya akan menjadikan kulit menjadi kering dan bahkan bersisik sehingga terlihat kusam dan tidak bercahaya.
- Faktor Usia
Bertambahnya usia juga menjadi penyebab wajah kusam yang tidak bisa dihindari. Apalagi jika kurang dalam perawatan sehari-hari. Dengan bertambahnya umur, kulit di wajah akan semakin melambat regenerasinya yang akibatnya Kehilangan elastisitas kulit tersebut.
Selain itu faktor usia juga akan membuat kulit menjadi keriput dan timbul garis-garis halus.
- Sering Terkena Sinar Matahari Langsung
Paparan sinar matahari secara langsung menjadi penyebab wajah kusam. Hal tersebut dikarenakan rusaknya jaringan kulit apabila sering terkena secara terus menerus.
Paparan sinar matahari secara langsung akan menimbulkan berbagai masalah pada kulit seperti, noda hitam, kulit yang kusam, dan bahkan terasa kasar di bagian wajah.
Sinar ultraviolet atau yang disebut Sinar UV bisa beresiko merusak protein yang penting didalam kulit dan juga dapat merusak lapisan jaringan kulit di wajah.
Apalagi jika anda ada tidak memakai tabir surya atau pelembab sunscreen tentu akan membuat kulit semakin parah dan tampak Lebih kusam.
Sudah tua nya sinar matahari sangat dibutuhkan bagi tubuh guna mendapatkan vitamin D yang berguna untuk meningkatkan sistem imun. Namun jika sinar matahari sudah diatas jam 10 siang apalagi jam 12 siang yang itu bukanlah hal baik yang didapat oleh tubuh kita.
Lalu Bagaimana Caranya Untuk Mengatasi Muka Kusam Supaya Tampak Lebih Cerah?
Sebetulnya ada banyak cara untuk mengatasi wajah kusam supaya lebih cerah Wah dan bercahaya dengan perawatan yang tidak terlalu susah.
Dan berikut tips mengatasi wajah kusam yang bisa Anda coba Praktekkan supaya muka tetap terjaga kecerahannya.
- Konsumsi Air Putih
Cara mengatasi wajah kusam yang paling mudah anda lakukan ialah dengan memastikan asupan cairan di dalam tubuh terpenuhi. Meminum air putih yang cukup akan membuat kulit menjadi terhidrasi secara
baik dan akan menjadikan kulit terasa lebih lembap. Minimal dalam keadaan normal anda meminum 8 gelas air putih Setiap hari.
Untuk memastikan cukup tidaknya asupan cairan dalam tubuh pastikan ketika buang urine terlihat putih bening, Namun apabila cairan urine berwarna orange atau kuning pekat itu tandanya cairan dalam tubuh tidak terpenuhi.
- Konsumsi Makanan Yang Bergizi
Kebiasaan yang perlu Anda lakukan supaya muka terlihat segar dan bercahaya,iyalah harus rutin mengkonsumsi berbagai macam sayur-sayuran,buah-buahan, lemak sehat, dan juga makanan yang tinggi protein.
Apalagi mengkonsumsi makanan yang kaya akan antioksidan tentu akan menjadikan kulit lebih terlihat awet muda dan bebas dari kering dan kusam.
- Cukup Tidur
Tidur yang cukup dapat mencegah kulit yang kusam secara alami. Pada dasarnya kulit membutuhkan istirahat, sama seperti tubuh yang yang perlu beristirahat dan mendapatkan tidur yang berkualitas.
Tidur yang berkualitas bisa dapatkan dari jam 9 malam sampai jam 5 pagi.
Lain halnya dengan tidur di atas 11 malam tentu tidak baik bagi kesehatan tubuh meskipun memenuhi waktu 8 jam jam dalam sehari.
Karena angin malam sangat tidak baik untuk kesehatan tubuh dan juga dapat membuat muka menjadi kusam dan terlihat lelah.
Sebagai pendukung supaya wajah menjadi bercahaya lebih bagus Anda menggunakan masker untuk wajah yang alami sebagai rutinitas perawatan sehari-hari.
Ada beberapa macam jenis masker alami yang bisa Anda coba yang tentunya sangat aman bagi kesehatan wajah anda seperti:
- Yogurt
- Lidah buaya
- Kunyit
- Madu
- Lemon
Namun, jika Anda masih merasa ragu atau kesulitan dalam mengatasi wajah yang kusam, bisa segera berkonsultasi dengan dokter ahli di bidangnya agar tepat dalam penanganannya.
Itulah penjelasan tentang penyebab wajah kusam yang mudah-mudahan bisa membantu mengatasi bagi Anda yang mempunyai muka kusam dan tidak bercahaya.
Semoga bisa bermanfaat sedikit tips yang dijelaskan di atas untuk Anda Coba lakukan di rumah.