Bali merupakan kota yang indah dan telah menjadi salah satu icon Indonesia sebagai tempat wisata terbaik ke-4 di dunia. Bali terkenal dengan gunung berapi yang sangat hijau dan indah, persawahan yang unik, pantai yang indah dan tidak lupa juga terumbu karang yang indah.
Tentu saja, Bali memiliki banyak jenis wisata kuliner dan memiliki daya tarik tersendiri. Budaya dan hiburan yang berbeda pasti akan membuat liburan Anda semakin menyenangkan. Berikut 4 tempat yang wajib dikunjungi saat berlibur di Bali :
- Potato Head Beach Club
Potato Head Beach Club adalah salah satu tempat favorit bagi penduduk local dan wisatawan asing di Bali, karena tempat ini memiliki sunset dengan pemandangan laut yang indah. Selain untuk menikmati suasananya, tata letak yang estetis sehingga banyak pula yang datang untuk berfoto di beberapa tempat yang Instagramable di temani menu makanan dan minuman yang lezat.
Potato Head Beach juga tersedia halaman yang luas. Pengunjung dapat bebas berjemur untuk menghangatkan diri di lokasi ini. Bagi pengunjung yang tidak suka berjemur dapat menepi ke bibir pantai tepatnya di halaman rumput hijau yang tidak terlalu terik.
Potato Head Seminyak juga menyediakan kolam renang anak dan dewasa tanpa batas yang berhadapan langsung dengan pantai menjadi salah satu tempat sempurna untuk melihat matahari terbenam. Potato Head Bali berlokasi di Jl. Petitenget No.51B, Seminyak, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali.
2. Bebek Tepi Sawah
Pecinta bebek perlu tahu yang namanya Bebek Tepi Sawah. Restoran yang berada di Ubud. restoran ini kini sudah memiliki cabang di berbagai daerah. Bebek Tepi Sawah memang sudah menjadi jawara dalam dunia kuliner Pulau Dewata.
Restoran Bebek Tepi Sawah menawarkan berbagai menu unik dengan suasana yang asri. Paviliun bambu dan ruang makan beratap jerami yang dikelilingi oleh sawah menciptakan suasana yang tenang. Kunjungi restoran ini pada malam hari untuk menemukan suasana khas pedesaan, diterangi oleh obor minyak dan memainkan musik Bali.
Restoran Bebek Tepi Sawah Ubud lokasinya berada di Jalan Raya Goa Gajah, Banjar Teges, Desa Peliatan, Ubud. Lokasi restoran berada di tepi jalan raya dengan area parkir lumayan luas dan sangat mudah di cari.
3. El Lago
El Lago Kintamani Bali merupakan kafe pertama atau tempat nongkrong ini menyajikan menu Japanese food. Walaupun berlokasi di atas bukit, El Lago tetap menyajikan seafood yang fresh dan segar yang ada di terdapat di sushi.
Bangunan cafe ini terlihat menimalis sehingga membuat siapapun yang melihat dari luar Anda akan tertarik dan penasaran karena desainnya yang menarik, untuk warna dari bangunan tersebut lebih banyak menggunakan warna putih. El Lago menyajikan spot foto yang cocok untuk Instagram dengan latar belakang pegunungan. Ada jendela besar dengan berbagai bentuk, dengan pemandangan luar. Berbeda dengan kafe, sebagian besar hidangan adalah set makanan Jepang seperti sushi, sashimi, dan ramen.
El Lago berlokasi di 899 Jalan Utama Penelocan, Batur Selatan, Bangli, Bali, Kintamani. Jadwal operasional dimulai dari hari Senin sampai dengan Kamis dari pukul 08:00 WITA sampai dengan pukul 18:00 WITA. Buka dari hari Jumat sampai Minggu mulai pukul 08.00 WITA hingga 19.00 WITA.
4. Ritatkala
Ritatkala Cafe merupakan cafe yang mempunyai pemandangan Gunung Batur, danau Batur, dan termasuk Gunung Agung yang mempesona. Ritatkala Cafe punya daya tarik tersendiri untuk setiap sudutnya, karena setiap sudut bangunan mempunyai spot yang instagrammable menjadikan Ritatkala Cafe ramai dikunjungi oleh wisatawan berasal dari bali maupun dari luar bali.
Daya Tarik yang diberikan pastinya panorama alam yang manakjubkan menjadikan pengalaman yang menggembirakan dapat berkunjung ke Ritatkala Cafe di Kintamani, Bali. Tidak hanya itu makanan yang tersedia di cafe ini juga enak dan bermacam – macam menu yang tersaji, siap menemani Anda waktu bersantai bersama keluarga, rekan dan pasangan Anda di sini.
Untuk Lokasi Ritatkala Cafe Kintamani Bali ini berada di Jl. Raya Kintamani, Batur Sel., Kec. Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali 80652. Jika Anda berasal dari pusat Kota Denpasar Anda butuh waktu 1jam 25 menit untuk hingga di daerah tersebut.